Tips Memulai Bisnis Online - Dalam memulai bisnis sebenarnya dibutuhkan keberanian dan tindakan nyata tetapi dalam memulai bisnis dibutuhkan pengetahuan tentang pemasaran dan model bisnis kamu. Kamu juga harus menguasai pengetahuan secara mendalam tentang produk yang kamu jual. Buat kamu yang ingin memulai bisnis ada baiknya juga mempunyai strategi lebih mendalam dan lakukan ATM yaitu amati, tiru dan modifikasi. Kamu bisa ATM dari orang - orang yang sudah sukses duluan di bidangnya sehingga kamu bisa belajar dan mengamati pola mereka dalam menggapai sukses di bisnisnya. Sebenarnya sekarang ini, kita sangat diuntungkan dari adanya internet yang mulai memudahkan kita dalam berbisnis secara online. Untuk berbisnis online, ada baiknya kamu memperhatikan target konsumen kamu.
Kamu bisa memulai bisnis online dengan membuat suatu wadah berupa website atau blog yang menampung semua informasi mengenai bisnis online kamu. Dengan menggunakan website, orang akan lebih mudah mencari produk kamu dan itu bisa kamu gunakan pemasaran dengan menggunakan teknik SEO yaitu search engine optimation dimana teknik ini sangat ampuh membuat website kamu muncul di halaman pertama Google dan ini memberikan dampak banyaknya konsumen yang menemukan website kamu, lalu menghubungi kontak toko kamu untuk memesan produk yang kamu jual. Kamu juga harus pintar dalam pengambilan gambar produk agar pembeli tertarik dengan produk yang kamu jual di website. Tips memulai bisnis online lainnya yaitu jangan lupa untuk meletakkan detail produk selengkap mungkin sehingga pembeli tidak banyak bertanya tentang produk secara berulang - ulang.
Buat kamu yang memulai bisnis juga bisa mengikuti berbagai seminar dan workshop kamu yang dapat menambah kemampuan kamu dalam berbisnis dan melakukan pemasaran secara online. Teknik yang bisa kamu gunakan seperti seo dan sosial media. Dalam berbisnis via sosial media kamu bisa menggunakan dua jejaring sosial yang mempunyai banyak penggunannya yaitu facebook dan twitter.
Tips memulai bisnis online ini tidak akan ada gunanya jika hanya kam baca dan tidak kamu praktekkan, untuk itu kamu wajib mempunyai mental dan niat untuk berbisnis dahulu,,kamu bisa cari ide bisnis yang sesuai dengan passion dan hobi kamu. Misalkan kamu hobi berdandan di depan kaca,mengapa kamu tidak menjual produk - produk kecantikan. Karena pada umumnya jika kita menyenangi pekerjaan yang kita lakukan maka hasilnya akan sesuai dengan yang kamu inginkan. Dalam berbisnis online, kamu juga bisa memulainya tanpa modal dengan melakukan sistim dropship dimana kamu menjual barangnya tanpa harus stok terlebih dahulu.
No comments:
Post a Comment